Universitas Terbaik di Dunia – QS World University Rankings (WUR) telah merilis daftar pemeringkatan universitas terbaik dunia. QS menilai dari pemeringkatan terhadap 1.000 universitas top dunia tahun ini hanya terjadi sedikit pergerakan di peringkat teratas. Pemeringkatan QS World University berdasarkan reputasi akademik hingga jumlah siswa internasional yang terdaftar. Berikut universitas terbaik dunia Versi QS World University Rankings 2023 :
1. Massachusetts Institute of Technology (MIT)
Universitas ke-1 ada Massachusetts Institute of Technology. MIT yang terletak di Cambridge Amerika Serikat ini didirikan pada tahun 1861. Awal mulanya universitas ini hanyala sebuah komunitas kecil pemecah masalah dan pencinta sains yang ingin membawa pengetahuan mereka ke dunia. Saat ini, MIT telah berkembang menjadi raksasa pendidikan dengan sekitar 1.000 anggota fakultas dan lebih dari 11.000 mahasiswa sarjana dan pascasarjana. Untuk informasi lebih lengkap kalian bisa cek situs resmi Massachusetts Institute of Technology!
2. University of Oxford
Universitas ke-2 ada University of Oxford. Kampus ini adalah universitas tertua di dunia berbahasa Inggris. Kampus yang terletak di Britania Raya Inggris ini didirikan pada tahun 1096. Universitas ini telah memiliki Akreditas A dan masuk kedalam kategori universitas terbaik. Untuk informasi lebih lengkap kalian bisa cek situs resmi University of Oxford!
3. Stanford University
Universitas ke-3 ada Stanford University. Kampus yang terletak di jantung Sillicon Valley, California Utara ini telah berdiri pada tahun 1885. Yang juga merupakan rumah bagi Yahoo, Google, dan banyak perusahaan teknologi mutakhir lainnya yang didirikan oleh dan terus di pimpin oleh alumni dan fakultas Stanford. Di juluki “pabrik miliarder”, karena di katakan bahwa jika lulusan Stanford membentuk negara mereka sendiri, negara itu akan membanggakan salah satu dari sepuluh ekonomi terbesar di dunia. Untuk informasi lebih lengkap kalian bisa cek situs resmi Stanford University!
4. Harvard University
Universitas ke-4 ada Harvard University. Kaampus yang terletak di Cambridge Massachusetts Amerika ini didirikan pada tahun 1636. Harvard adalah lembaga pendidikan tinggi tertua di Amerika Serikat, dan secara luas di anggap dalam hal pengaruh, reputasi, dan silsilah akademiknya sebagai universitas terkemuka tidak hanya di AS tetapi juga dunia. Untuk informasi lebih lengkap kalian bisa cek situs resmi Harvard University!
5. California Institute of Technology (Caltech)
Universitas terakhir ada Institut Teknologi California (Caltech). Kampus yang terletak di California Blvd, Amerika Serikat ini adalah lembaga penelitian dan pendidikan sains dan teknik yang terkenal di dunia. Beridri pada tahun 1891 dan memiliki hasil penelitian yang tinggi serta banyak fasilitas berkualitas tinggi. Contohnya Jet Propulsion Laboratory (di miliki oleh NASA), Caltech Seismological Laboratory, dan International Observatory Network.
Baca juga : Universitas Negeri Semarang Terbaik 2023
Itulah Universitas Terbaik Dunia Versi QS World University Rankings. Semoga informasi di atas sangat bermanfaat untuk kalian. Untuk kalian yang ingin update seputar pendidikan bisa kunjungi smpnegeri1rantepao.com. Jangan sampai ketinggalan ya!
Tinggalkan Balasan